English

Penggunaan Perangkat Lunak dengan Aman

Hampir tanpa pengecualian, semua bisnis bergantung pada satu atau lebih komputer – dan tentunya perangkat lunak – untuk beroperasi. Ada sejumlah faktor penting yang harus dipertimbangkan saat memilih dan menggunakan sistem operasi dan aplikasi agar tetap efisien, aman dan mematuhi hukum. Dalam beberapa tahun terakhir, penerapan ketekunan menjadi semakin penting karena semakin banyak perangkat lunak yang diunduh dari atau disediakan di internet dibandingkan disediakan dalam bentuk disk.

Risiko

  • Melanggar hak cipta perangkat lunak, dengan
    • Menjalankan perangkat lunak di komputer dalam jumlah lebih banyak dari jumlah lisensi yang Anda miliki.
    • Menjalankan salinan perangkat lunak tidak sah (bajakan).
    • Menjalankan perangkat lunak dengan versi (seperti versi yang dijual untuk penggunaan di rumah atau edukasi) untuk penggunaan bisnis.
  • Memuat perangkat lunak palsu yang memasukkan malware ke komputer, perangkat seluller, dan jaringan Anda.
  • Memuat perangkat lunak yang menyebabkan masalah teknis pada komputer Anda seperti komputer yang bekerja lebih lambat atau ketidaksesuaian dengan sistem operasi atau aplikasi lain.
  • Mengunduh aplikasi besar yang menggunakan bandwith berlebihan, yang menyebabkan internet atau lalu lintas jaringan menjadi lambat.
  • Menggunakan perangkat lunak yang belum diuji atau tidak cocok untuk tujuannya yang dapat memengaruhi integritas proses bisnis Anda (contohnya, mesin penghitung yang rusak yang memberikan angka yang salah pada spreadsheet).
  • Karyawan yang mengunduh dan menggunakan perangkat lunak berbagi fail.
  • Malware yang diunduh ke perangkat seluler dalam bentuk aplikasi yang menipu.

Penggunaan perangkat lunak dengan aman

  • Terapkan peraturan ketat tentang memperoleh, memuat, mengelola, memperbarui, dan menggunakan perangkat lunak – termasuk aplikasi untuk perangkat seluler.
  • Selalu gunakan perangkat lunak berlisensi dan pastikan Anda mempunyai jumlah lisensi yang sesuai (juga dikenal sebagai ‘seats’) untuk jumlah komputer yang memakai perangkat lunak tersebut, dan tinjau secara rutin jika bisnis semakin berkembang.
  • Pertimbangkan untuk berinvestasi dalam perangkat lunak yang dapat ditingkatkan jumlahnya sejalan dengan pertumbuhan bisnis.
  • Gunakan perangkat lunak dengan versi yang tepat (contohnya versi untuk bisnis atau perusahaan).
  • Saat menggunakan perangkat lunak yang tidak dijual bebas (contohnya perangkat lunak yang dikembangkan sendiri atau dikembangkan secara kustom oleh pihak ketiga), pastikan perangkat lunak tersebut telah diuji dengan ketat untuk fungsionalitas dan periksa apakah terdapat malware.
  • Selalu unduh pembaruan perangkat lunak terbaru saat diminta. Pembaruan umumnya terkait keamanan serta fungsionalitas.
  • Lakukan pengujian kapasitas secara rutin pada penyimpanan, jaringan, dan koneksi internet Anda.
  • Pertimbangkan untuk menggunakan perangkat lunak sebagai layanan (Software as a Service atau SaaS) untuk memfasilitasi pengelolaan dan penggunaan yang tepat termasuk lisensi, peluncuran dan pembaruan/penerapan patch. Pastikan perangkat lunak keamanan internet dan firewall Anda sudah diperbarui dan diaktifkan.

Lihat Juga…

Jargon Buster

A Glossary of terms used in this article:

Traffic (lalu lintas)

Transmisi informasi pada jaringan atau internet.

Operating system (sistem operasi)

Perangkat lunak yang memungkinkan komputer atau perangkat seluler Anda beroperasi.

Network (jaringan)

Sejumlah komputer yang saling terhubung, bersama-sama dengan infrastruktur yang menghubungkannya.

Malware

Perangkat lunak yang digunakan atau dibuat oleh peretas untuk mengganggu operasi komputer, mengumpulkan informasi sensitif, atau mendapatkan akses ke sistem komputer pribadi. Kependekan dari ‘malicious software’ (perangkat lunak dengan niat jahat).

File sharing (berbagi fail)

Membuat fail tersedia melalui internet untuk pengguna lain, biasanya fail musik atau video.

Download (mengunduh)

Untuk mendapatkan konten dari internet, sebagai lampiran email atau dari komputer jarak jauh, ke hard drive Anda sendiri.